Seperti slogan yang sering didengar, bahwa Tuhan telah menganugerahkan sekeping surga yaitu Indonesia. Hal tersebut tentu tidaklah main-main, terbukti hampir apa pun yang ditanam di tanah Indonesia pasti akan tumbuh subur, iklim yang bersahabat membuat Indonesia kaya akan alam serta hasil buminya. Salah satu dari sekian banyak hasil bumi kita adalah berlimpahnya tanaman kayu, rotan, bambu dan aneka tanaman lainnya yang dapat dimanfaatkan untuk keberlangsungan kehidupan.
Perkembangan desainnya juga menyiratkan kerativitas desainer dalam membangun identitas yang kuat dengan menampilkan kekuatan orisinalitas di tengah “gempuran” budaya impor. Industri furniture dan Kerajinan Indonesia memiliki potensi besar untuk terus bertumbuh baik di pasar domestik maupun global. Para pelaku usaha pun terus memperluas target pasar ekspor ke berbagai negara, dan harus pandai membidik peluang yang ada.
Kekayaan alam ini harus dibarengi dengan sumber daya manusianya , agar hasil bumi tersebut yang berupa material lokal dapat diolah menjadi sesuatu yang menghasilkan. Salah satunya misalnya, industri furniture dan kerajinan atau kriya. Industri furniture perlu memiliki addedvalue karena tanpa added-value industri ini hanya sekadar menjual komoditas. Selain itu juga pentingnya desain-desain baru bermunculan dalam industri ini dan perlu terobosan inovatif yang sangat kongkret. Furniture terutama kursi merupakan produk yang tak pernah habis untuk dibahas, mulai dari bentuk, ukuran, material, detail dekoratif, sampai finishingnya.
Produk hasil dari Mil & Bay ini mengangkat konten lokal, yang memanfaatkan material kayu, rotan bahkan bambu serta tanah liat untuk mendevelopt desain menjadi produk dengan kualitas yang baik dan ramah lingkungan serta ramah terhadap anak. Mereka berhasil mendesain dengan memadukan dua jenis material sekaligus dalam sebuah produk dan desainnya yang long lasting, membuat karya mereka disukai wisatawan asing. Beberapa desain produk yang top pada era-nya dimunculkan kembali, seperti desain kursi rotan serta beberapa mainan anak (kuda-kudaan). Warna-warna yang dipakai pada setiap produknya memakai warna dan finishing yang natural sehingga aman bagi penggunanya.
Penulis : Denyza Sukma
Foto : IST
Desain & Koleksi : Mil & Bay – Jakarta