• Privacy Policy
  • Tentang Asrinesia
  • Hubungi Kami
Friday, 23 May 2025
  • Login
Asrinesia
Inacraft 2025
  • Home
  • Arsitektur
  • Interior
  • Taman
  • Seni
  • Lingkungan
  • Budaya
  • Pariwisata
  • Portfolio
  • Tokoh
  • Event
No Result
View All Result
Asrinesia
  • Home
  • Arsitektur
  • Interior
  • Taman
  • Seni
  • Lingkungan
  • Budaya
  • Pariwisata
  • Portfolio
  • Tokoh
  • Event
No Result
View All Result
Asrinesia
No Result
View All Result
Home Berita
Pinhome Memajukan Industri Properti Melalui Berbagai Program

Pinhome Memajukan Industri Properti Melalui Berbagai Program

Didan Sardjono by Didan Sardjono
2 August 2022
in Berita
0
124
VIEWS
Share on Facebook

Asrinesia.com – Pinhome, pionir e-commerce jual, beli, sewa properti, dan layanan jasa rumah tangga  meluncurkan berbagai program utama yang menyasar berbagai kalangan di Indonesia untuk mempermudah akses masyarakat ke perumahan dan properti impian.

Program terbaru dari start-up yang bekerja sama dengan pengembang kelas menengah berbadan hukum untuk membangun perumahan layak huni dan terjangkau. Skema kerja sama yang ditawarkan kepada pengembang bervariasi mulai dari profit sharing, atau pun joint venture dalam bentuk dukungan modal investasi, teknologi, dan jaringan pemasaran.

Dani Budianto, Head of Marcomm & PR, Pinhome menyatakan, “Pinhome senantiasa berkomitmen untuk menyediakan solusi pencarian dan pembelian properti secara digital, agar masyarakat bisa lebih dekat dengan perumahan dan properti yang mereka inginkan. Pinhome juga telah mendapatkan banyak kepercayaan dari berbagai pihak, baik itu konsumen, mitra pengembang atau developer, agen, dan berbagai instansi keuangan. Saat ini kami terus berusaha untuk menyempurnakan layanan dan berinovasi dalam program-program yang tentunya akan memberikan manfaat maksimal bagi pengguna Pinhome.”

Saat ini, Pinhome memiliki 250,000 pengguna aplikasi Pinhome dan 4,8 juta pengguna di seluruh ekosistem Pinhome. Dalam menyediakan properti untuk berbagai kalangan, Pinhome bekerja sama dengan berbagai agen dan penyedia layanan terpercaya, dan saat ini Pinhome dalam perjalanan untuk melampaui 1 juta total listings, dengan beragam harga sesuai dengan kebutuhan pelanggan di dalam platform Pinhome pada akhir tahun 2022.

Untuk mendukung kinerjanya, saat ini Pinhome telah bekerja sama dengan lebih dari 50 bank dan platform keuangan di Indonesia, dengan didukung oleh berbagai developer dan agen properti di seluruh Indonesia.

Layanan Pinhome properti kini sudah menjangkau 80 kota yang tersebar di 18 provinsi di Indonesia, dan rencananya akan terus diperluas untuk dapat memenuhi kebutuhan pembelian properti di seluruh Indonesia, sehingga membantu memajukan industri properti.

“Tersedia dalam format website dan aplikasi, Pinhome menyediakan beragam fitur bagi konsumen untuk menemukan aset properti yang diinginkan, mengetahui harga pasar properti impian melalui Pinvalue, akses komunikasi chatting dengan konsultan dan agen properti Pinhome, serta penjadwalan survei properti bagi konsumen,” tambah Dani.

Dalam usaha untuk mempermudah akses properti bagi masyarakat, Pinhome terus berinovasi dengan menghadirkan program-program utama yang tentunya akan memberikan manfaat maksimal bagi pengguna.

Program #CicilDiPinhome merupakan sebuah program khusus untuk memfasilitasi masyarakat berpenghasilan rendah dan masyarakat berpenghasilan tidak tetap (Non-fixed Income/NFI) agar dapat memiliki rumah impian mereka. Bekerja sama dengan PT. Sarana Multigriya Finansial (Persero) (SMF), #CicilDiPinhome hadir untuk mengatasi persoalan pembelian rumah bagi calon pembeli yang belum bisa masuk kriteria perbankan dalam pengajuan KPR, yang seringkali menghambat konsumen untuk memiliki rumah yang terjangkau, dengan cara skema pembelian rumah yang dapat dicicil selama 1-20 tahun sambil menempati rumah tersebut.

Persyaratan dan kelebihan dari program ini adalah bahwa calon pembeli tidak perlu lagi melakukan pengecekan SLIK OJK dan profiling pendapatan, mereka cukup menyetor uang muka sebesar 5% dari harga rumah dengan bunga cicilan di bawah 12%, dan skema cicilan yang lebih fleksibel hingga 50%.

Ada juga program Pinhome Townhouse Co-Development. Program ini merupakan program terbaru Pinhome yang bekerja sama dengan pengembang terpercaya untuk membangun perumahan eksklusif dan berkualitas. Dapat dipastikan bahwa seluruh properti yang terdaftar dalam program ini telah melalui seleksi ketat agar dapat memberikan produk dan pengalaman terbaik bagi pembeli dan agen.

Program ini memiliki beberapa kelebihan, di antaranya bangunan 100% primer dan baru dibangun, berada di lokasi strategis, memiliki desain yang menarik dan fungsional, harga terbaik dan kompetitif. Pinhome juga menjamin legalitas bangunan, serta sistem yang transparans dalam hal biaya dan kondisi bangunan. Terakhir, program ini menawarkan transaksi yang mudah, baik secara tunai, cicilan dan KPR yang telah bekerja sama dengan lebih dari 30 bank dan instansi keuangan lainnya, tak lupa Pinhome juga menawarkan beragam promo menarik untuk program ini.

Selain itu ada juga, Pinhome Home Service atau PHS,  merupakan layanan Pinhome yang menyediakan kebutuhan jasa rumah tangga dan gaya hidup. Layanan ini mencangkup berbagai jasa, mulai dari home cleaning, cuci mobil, cuci AC, perbaikan AC, hingga jasa relaksasi massage dalam satu aplikasi, yakni dalam aplikasi Pinhome – Properti, KPR & Jasa.

Didukung lebih dari 10.000 tenaga kerja yang biasa disapa Rekan Jasa Pinhome (RJP), layanan ini telah menjangkau 34 kota di Indonesia dan masih akan terus bertambah, dan telah melayani lebih dari 135 ribu transaksi.

 

 

 

 

Tags: PinhomePropertiStartup
Share50Tweet31Share9Pin11SendShareShareShare1ShareShare
Inacraft 2025
Didan Sardjono

Didan Sardjono

Tulisan Lainnya

Astra Land Indonesia Ajak Masyarakat Nostalgia ke Era 80-an
Berita

Astra Land Indonesia Ajak Masyarakat Nostalgia ke Era 80-an

21 May 2025
Metland Menteng Luncurkan Ruko Conifera.
Berita

Metland Menteng Luncurkan Ruko Conifera.

21 May 2025
Gelaran LG Streaming Week Tawarkan Banyak Konten Gratis
Berita

Gelaran LG Streaming Week Tawarkan Banyak Konten Gratis

19 May 2025
Please login to join discussion
  • Trending
  • Comments
  • Latest

Hunian Modern Masa Kini

8 March 2022
Tirta Empul, Tempat Mensucikan Diri

Tirta Empul, Tempat Mensucikan Diri

2 February 2018

Nuansa Lokal Dalam Desain Hunian

16 February 2022

Sensasi Keterbukaan

2 February 2018
Inovasi Terbaru dari King Koil

King Koil Luncurkan Matras Berteknologi Tinggi

5
Fortress Inovasi Pintu Baja Berdurabilitas Tinggi

Fortress Inovasi Pintu Baja Berdurabilitas Tinggi

4
PT Summarecon Agung Tbk Kenalkan Kawasan Summarecon Tangerang

PT Summarecon Agung Tbk Kenalkan Kawasan Summarecon Tangerang

4
ICAD by the Bay 2024, Pamerkan karya Seni yang Terkurasi

ICAD by the Bay 2024, Pamerkan karya Seni yang Terkurasi

4
Astra Land Indonesia Ajak Masyarakat Nostalgia ke Era 80-an

Astra Land Indonesia Ajak Masyarakat Nostalgia ke Era 80-an

21 May 2025
Metland Menteng Luncurkan Ruko Conifera.

Metland Menteng Luncurkan Ruko Conifera.

21 May 2025
Gelaran LG Streaming Week Tawarkan Banyak Konten Gratis

Gelaran LG Streaming Week Tawarkan Banyak Konten Gratis

19 May 2025
Intiland Tegaskan Komitmen Terhadap Lingkungan dan Sosial

Intiland Tegaskan Komitmen Terhadap Lingkungan dan Sosial

19 May 2025

Berita Terbaru

Desain Rumah Pintar Merupakan Masa Depan Industri Properti

Desain Rumah Pintar Merupakan Masa Depan Industri Properti

4 March 2025
ThinQ

LG Buka Akses API ThinQ untuk Mendorong Inovasi Rumah Pintar

18 December 2024
Homelogy Perkenalkan Koleksi SLO Recliner

Homelogy Perkenalkan Koleksi SLO Recliner

30 November 2024
ICAD by the Bay 2024, Pamerkan karya Seni yang Terkurasi

ICAD by the Bay 2024, Pamerkan karya Seni yang Terkurasi

1 November 2024
JIDF 3rd 2024 Bertemakan TRANSMOGRIFY

JIDF 3rd 2024 Bertemakan TRANSMOGRIFY

1 November 2024
PT Summarecon Agung Tbk Kenalkan Kawasan Summarecon Tangerang

PT Summarecon Agung Tbk Kenalkan Kawasan Summarecon Tangerang

30 October 2024

Stay Connected

  • 56.2k Followers
Facebook Twitter Instagram Youtube LinkedIn Pinterest
Asrinesia

ISSN : 9772599245001

Majalah Asrinesia adalah majalah inspiratif, inovatif dan kreatif yang membahas arsitektur, interior, taman, seni, budaya, lingkungan, dan pariwisata

Kategori

  • Advertorial
  • Arsitektur
  • Berita
  • Budaya
  • Interior
  • Lingkungan
  • Pariwisata
  • Portfolio
  • Seni
  • Sketsa
  • Taman
  • Tokoh
  • Umum

Beli Majalah Asrinesia

  • Beli di Tokopedia

© 2021 Asrinesia

Welcome Back!

Login to your account below

Forgotten Password?

Retrieve your password

Please enter your username or email address to reset your password.

Log In
No Result
View All Result
  • Home
  • Advertorial
  • Arsitektur
  • Interior
  • Taman
  • Budaya
  • Seni
  • Sketsa
  • Pariwisata
  • Lingkungan
  • Berita
  • Hubungi Kami

© 2021 Asrinesia