guruguruforKids – Guna menjawab beragam kebutuhan belajar anak di berbagai jenjang usia dan dalam rangka menyambut momen tahun ajaran baru 2022/2023, Ruangguru, perusahaan teknologi pendidikan terbesar di Asia Tenggara meluncurkan sejumlah produk baru.
Program tersebut diantaranya adalah Ruangguru for Kids, ekosistem belajar terpadu untuk mengembangkan potensi dan kemampuan akademik dan nonakademik anak sejak dini. Lalu ada Paket Belajar Dafa Lulu, platform pembelajaran interaktif dan beranimasi untuk siswa SD kelas 1-6, menggabungkan materi belajar dengan storytelling dan gamifikasi.
Adapto X, fitur baru dalam video belajar Ruangguru yang menggunakan simulasi dan permainan interaktif. Fitur ini menekankan aspek penerapan secara praktik untuk membantu siswa memahami materi pelajaran dengan lebih mudah.
Program UTBK Center, platform persiapan seleksi masuk Perguruan Tinggi Negeri (PTN) paling komprehensif bagi pelajar SMA. Seluruh aspek yang diperlukan untuk persiapan UTBK, mulai dari countdown jadwal UTBK, persebaran materi dan strategi belajar, latihan soal, analisis peluang lolos UTBK, hingga info universitas dan program studi, semuanya terintegrasi dalam UTBK Center.
Selain itu, guna menjawab kebutuhan pelajar tanah air yang ingin melanjutkan studi ke luar negeri, Ruangguru mengakuisisi Schoters, salah satu perusahaan bimbingan studi ke luar negeri terbesar di Indonesia. Schoters menawarkan konsultasi dan bimbingan pendaftaran kuliah, kelas bahasa asing, persiapan dokumen, hingga bantuan mencari akomodasi.
Menyambut Tahun Ajaran Baru 2022/2023, Ruangguru telah menyiapkan berbagai program menarik, di antaranya: Pentas Kolaborasi (Pensi) Ruangguru dan Ruangguru Back To School yang akan ditayangkan di berbagai stasiun televisi nasional; dan Study Tour Ruangguru bersama yang akan mengunjungi berbagai daerah di Indonesia bersama sejumlah selebritas muda tanah air.
Tidak ketinggalan, Ruangguru juga menunjuk SonFai Family sebagai Brand Ambassador Ruangguru. SonFai Family yang dikepalai oleh Ayah Sonny Septian dan Fairuz A. Rafiq selama ini telah memercayakan kebutuhan belajar kedua anaknya (King Faaz Arafiq dan Queen Eijas Slofa) kepada Ruangguru. Selain itu, kedekatan dan kekreatifan SonFai Family diharapkan dapat menginspirasi serta merangkul keluarga Indonesia untuk mengeksplorasi berbagai cara belajar bersama Ruangguru.
“Di tahun ajaran baru ini, Ruangguru tidak hanya merilis berbagai inovasi dan ekspansi, tapi juga memasuki vertikal baru di dunia pendidikan. Semua ini dilakukan dalam upaya menciptakan ekosistem belajar yang dapat memenuhi kebutuhan siswa di berbagai jenjang dan bidang, baik pendidikan formal maupun nonformal. Kami berharap dengan adanya berbagai upaya ini, para pelajar akan semakin semangat dan siap menghadapi tahun ajaran baru,“ tutur Belva Devara, Pendiri dan Direktur Utama Ruangguru.