Asrinesia.com – Studio Hendro Hadinata menampilkan beberapa koleksi terbaru hasil kolaborasi bersama Juno Home, Floorstudio, KAYOU, MADANA, EVERY Collections dan FLOEM. Hal ini terlihat dalam pameran IFFINA (Indonesia Meubel & Design Expo) tahun 2024.
Mengusung konsep besar “Kolaborasi dalam Industri Desain Produk,” koleksi ini mengeksplorasi peran penting cerita dan narasi dalam menciptakan koneksi yang melampaui apa yang tampak di permukaan, menjembatani hal-hal yang tak terlihat melalui pendekatan desain yang penuh makna.
Karya-karya yang dipamerkan merefleksikan visi Studio Hendro Hadinata untuk menjadikan desain sebagai media naratif yang mampu menggali serta merayakan esensi nilai-nilai manusia, wawasan budaya, dan emosi yang terdapat di dalam budaya lokal Indonesia.
Melalui perpaduan perspektif yang beragam dengan beberapa nama perusahaan lain, Studio Hendro Hadinata menghadirkan desain yang tidak hanya fungsional, namun juga menyajikan kisah-kisah dan pengalaman mendalam.
Baca juga : ICAD by the Bay 2024, Pamerkan karya Seni yang Terkurasi
Pameran Studio Hendro Hadinata di dalam IFFINA 2024 menekankan kolaborasi sebagai elemen kunci dalam menciptakan desain yang tidak hanya menghiasi ruang, tetapi juga menciptakan pengalaman yang berkesan.
Disponsori oleh Juno Home, Floorstudio, dan CADENZA, entitas-entitas ini mendukung penyampaian cerita-cerita dalam bentuk karya modern yang memiliki makna budaya tanpa menghilangkan esensi orisinal budaya tersebut.
Photographer: Deri Wijaya
Ditambah dengan wewangian dari Aroomatic kemudian menghasilkan pengalaman kunjungan yang menggugah berbagai indera manusia. Mulai dari furnitur kontemporer yang merefleksikan warisan budaya Indonesia, setiap karya yang dipamerkan adalah bukti komitmen Studio Hendro Hadinata dalam menghadirkan narasi sebagai media koneksi antara pengguna dan desainer.
“Desain bukan sekadar baik dalam visual; desain adalah bahasa yang mengungkapkan cerita dan nilai, menjembatani yang terlihat dan tersembunyi,” jelas Hendro Hadinata, pendiri Studio Hendro Hadinata. “Melalui kolaborasi ini, kami ingin membawa elemen-elemen yang belum terlihat menjadi lebih dekat dan nyata.”