Asrinesia.com – ID 12, kumpulan desainer interior ternama di Indonesia mengadakan pameran The Colour of Indonesia 2024 mengangkat tema “Summer Home”, di Senayan City, 1 hingga 15 September 2024.
Anita Boentarman dan Sammy Hendramianto S, ikut serta dalam pameran tersebut, Anita Boentarman menghadirkan desain Bar yang dikonsep berada di pinggir laut. Sedangkan Sammy merepresentasikan dalam sebuah desain kamar mandi yang dikonsep sebagai sanctuary space.
Kedua desainer tersebut menggunkan material TACO Ultimate Silver Texture (Silver Cubic), disandingkan dengan warna rose gold pada material lain, produk TACO Ultimate Silver Texture yampil menonjol dalam warna dan tampil elegan.
Tentang ide desain Bar yang dibuatnya, Anita mengaku banyak mendapat inspirasi dari hobinya: stand up paddle. “Sesuai dengan yang saya lakukan, belakangan ini sering sekali melakukan perjalanan ke pantai-pantai di Indonesia, mendapat ide banyak dari Lature, terutama dari ocean. Jadi tema desain saya lebih sangat oceanic. Mulai dari ombaknya, warnanya, maupun sampai detail-detail di dalam laut seperti apa warna-warninya,” terang Anita.
Produk TACO Ultimate Silver Texture (Silver Cubic) dipilih Anita untuk desain Bar-nya, diaplikasikan pada plafon di mana pada desain ini mengkombinasikan antara warna rose gold dengan warna silver.
“Ketika saya menemukan warna silver dari TACO yang bertekstur, itu sangat tepat sekali untuk melengkapi desain ceiling yang saya buat. Warna metal dari TACO Ultimate Silver Texture sangat cocok disandingkan dengan material lain yang menampilkan warna metal rose gold, terlihat menonjol, warna dan kesan elegannya.”
Anita pun menambahkan, pemakaian produk TACO Ultimate Silver Texture ini juga memberi penekanan kepraktisan dan kekuatan produk sintetis ini untuk digunakan di area (laut) yang semestinya berpotensi menimbulkan korosi. “Secara tampilan menonjol warna silvernya dan tampil elagan namun aman secara fungsional karena tidak mungkin korosi karena ini sintetis,” tambahnya.
Anita mengatakan bahwa tujuan dari pameran ini sebagai inspirasi bagi desainer muda dan masyarakat. Selain itu, kolaborasi ini juga membuktikan kalau para praktisi juga bisa bekerja sama dan tidak harus bersaing dalam menghasilkan karya.
Sammy mengatakan tentang desainnya, “Kamar mandi itu kan sebetulnya tempat kita bebersih, intinya fungsinya untuk membersihkan diri. Tapi dalam perjalanan atau perkembangan sekarang ini, yang namanya kamar mandi bisa menjadi tempat yang paling menyenangkan, bisa berlama-lama di kamar mandi dan melakukan banyak aktivitas lain seperti membaca, membuka email atau wahtshapp,” ujar Sammy.
Pada desain kamar mandi, Sammy menghadirkan voyage, vanity, shower, bath tub, kloset. Hampir 80% dari kamar mandi ini semuanya dilapis marmer. “Karena image dari kamar mandi itu harus bersih, mudah dibersihkan. Challenge-nya adalah menciptakan ruangan toilet ini menjadi menyenangkan. Karena marmernya sendiri terbuat dari batu alam maka perlu sentuhan-sentuhan sebagai aksen, itu antara lain didapat dari TACO,” jelas Sammy.
TACO ditempatkan di area kering pada dinding toilet namun menurutnya seandainya kena air juga sangat kuat. Menggunakan produk TACO sebagai aksen pada dinding kamar mandi, Sammy menginspirasi tentang perlunya kreativitas dalam mendesain.
“Produk TACO yang saya pakai ada 2 warna, warna merah-lebih arah ke merah burgundy dengan warna bronze tua, antara cokelat keabu-abuan. “Yang Clean Touch adalah yang warna bronze tua ini. Dua produk itu saya kombinasikan. TACO Ultimate Clean Touch adalah produk baru. Sesuai namanya ‘Clean Touch’ maka kalau kita pegang tidak akan meninggalkan bekas tangan, artinya finger print gampang dibersihkan,” jelasnya.
Sammy pun menjelaskan pilihannya karena ia ingin memperlihatkan pentingnya kreativitas saat mendesain. “Dalam mendesain kita bisa pilih produk yang secara harga tidak tinggi sebetulnya, artinya sangat affordable, namun bagaimana kita menggunakan kreativitas itu yang utama.”