Asrinesia.com – Farpoint Realty Indonesia, pengembang properti berbasis berkelanjutan di Indonesia, bersama arsitek Andra Matin, meluncurkan Clubhouse di kawasan perumahan Samanea Hill, Parung Panjang.
Samanea Hill Clubhouse hadir sebagai fasilitas publik yang mendukung aktivitas keluarga, olahraga, dan komunitas melalui fasilitas seperti kolam renang, gym, co-working space, dan multi court, untuk mendukung gaya hidup sehat sekaligus memperkuat daya tarik Parung Panjang sebagai destinasi hunian ideal.
Clubhouse ini menjadi simbol komitmen Farpoint Realty Indonesia terhadap pengembangan komunitas dan peningkatan kualitas hidup masyarakat melalui solusi hunian yang nyaman dan mendukung pertumbuhan sosial.
Seiring berkembangnya Parung Panjang sebagai area hunian yang terus bertumbuh, kebutuhan akan fasilitas publik yang mendukung aktivitas keluarga, olahraga, dan komunitas semakin mendesak.
Hellen Triutomo, Landed Business Director mengatakan “Samanea Hill telah membuktikan diri sebagai solusi hunian yang nyaman, indah, dan sehat. Clubhouse ini dirancang untuk menjadi pusat kegiatan yang memfasilitasi gaya hidup aktif dan sosial.”
Dirancang oleh arsitek ternama, Andra Matin, Clubhouse ini tidak hanya dirancang untuk penghuni Samanea Hill, tetapi juga membawa manfaat besar bagi penghuni sekitar Parung Panjang.
Baca juga : Fifty Seven Promenade Hunian Premium Bagi Ekspatriat
Andra Matin, Principal andramatin mengatakan, desain untuk Clubhouse Samanea Hill diinspirasi oleh konsep teras atau beranda, yang hampir selalu ada di bangunan vernakular Indonesia sebagai respon terhadap iklim tropis.
Dengan fungsi utama sebagai tempat orang bertemu, bersosialisasi dan relaksasi, maka pendekatan desain mengutamakan kenyamanan penggunaan clubhouse dalam berbagai waktu.
Pandangan ke luar dirancang seluas mungkin dengan material alami dan didukung oleh lansekap yang simpel dan teduh.
“Sebagai fasilitas publik, clubhouse ini diharapkan dapat melengkapi kebutuhan rekreasi dan sosialisasi para penghuni di Samanea Hill. Dengan ruang yang terbuka dan ventilasi alami, energi yang digunakan oleh bangunan ini menjadi lebih efisien dan meningkatkan kepedulian kolektif terhadap alam,” tutur Andra Matin.
Ditambahkan, “Semoga pendekatan ini menjadi cara hidup baru yang diminati dan secara umum meningkatkan kualitas hidup masyarakat, serta menjadi tempat yang ramai dikunjungi oleh para penghuni sehingga menggerakkan ekonomi kawasan menjadi makin dinamis lagi baik di dalam dan di luar area Samanea Hill.”
Dengan ruang yang dapat digunakan untuk berbagai kegiatan sosial dan olahraga, Clubhouse ini membuka peluang untuk interaksi yang lebih erat antarwarga, sekaligus meningkatkan kualitas hidup melalui fasilitas modern yang mendukung kebutuhan masyarakat.
Baca juga : Farpoint Menghadirkan Maestria Residences
Samanea Hill: Hunian Beda Kelas
Kehadiran Clubhouse ini semakin mengukuhkan Samanea Hill sebagai kawasan hunian yang memenuhi kebutuhan masa kini.
Hellen Triutomo menambahkan “Kami sangat bangga dengan keberhasilan Samanea Hill sebagai salah satu proyek hunian yang diminati di kawasan Parung Panjang. Kehadiran Clubhouse di Samanea Hill merupakan wujud komitmen kami dalam menciptakan ruang yang tidak hanya untuk tinggal, tetapi juga untuk membangun komunitas yang harmonis.”
Dengan Clubhouse sebagai simbol komitmen Samanea Hill terhadap pengembangan komunitas, Farpoint terus berusaha memberikan solusi hunian yang tidak hanya nyaman tetapi juga mendukung pertumbuhan sosial dan kualitas hidup masyarakat lokal.
Samanea Hill dengan total luas kawasan 25 ha, hingga saat ini telah dibangun lebih dari 1.000 unit rumah yang 85 persennya sold out. Tipe rumah yang ditawarkan mulai 36/72 seharga Rp550 juta yang bisa dicicil Rp3 juta per bulan. Untuk aksesibilitasnya tersedia shuttle dari perumahan ke Stasiun Parung Panjang yang akan ulang-alik setiap jam dari pukul 6 pagi hingga 8 malam.